Selasa, 11 Agustus 2009

Masuk di Gontor Putri I Mantingan

Tidak ada kata-kata yg dapat saya ucapkan tatkala pada hari Senin, 10 Agustus 2009 sekitar jam 12.00 wita setelah saya mendapat kabar dari salah satu Ustadzah pengasuhan melalui telephon, bahwa Putriku telah diterima di Gontor Putri I Mantingan, kecuali kata Alhamdulillah... dengan diikuti oleh Ustadzah dari ujung telephon di ruang pengasuhan.
Kata syukur itupun saya ucapkan dengan nada yang gemetar...

Tidak lama kemudian Putri saya sendiri yang mengabariku melalui HP Ibu wali santriwati Dika dari Grobokan, semakin yakin dan percaya dengan apa yang telah saya angan-angankan.
Sampai-sampai saya gak menanyakan Dika (dari Grobokan) tersebut masuk di Gontor berapa..., juga tidak saya ucapkan terimakasih kepada Ibu Dika, mohon ya ma'af bu... ternyata saya orang yg tidak tau ber-terimakasih..., semoga Allah membalas kebaikan Ibu.

Ya... Allah, Semoga dengan telah diterimanya Putri saya di Gontor I ini, tidak menjadikan dia takabur dan berpuas diri, melainkan menjadi anak yang selalu tawadhu' dan juga sebagai penyemangat diawal perjuangan untuk menuntut ilmu di Gontor ini sampai tamat nanti... Amiin.

Kepada Ustadz dan Ustadzah dengan ucapan rasa terimakasih saya yg tak terhingga, atas semua jerih payahnya selama putri saya menjadi santriwati dari sekarang hingga nanti. Semoga Allah SWT. tidak henti-hentinya memberikan nikmat kepada seluruh pengasuh di Pondok ini, Amiin...

Kepada semua Bapak-bapak dan Ibu-ibu yang telah membantu fasilitas komunikasi antara saya dan Putri saya, juga bantuan dalam bentuk apapun untuk urusan Putri saya ini, saya sekeluarga mengucapkan berribu-ribu terimakasih, semoga Allah SWT. membalas dengan pahala yang berlimpah dan juga semoga silaturahim ini dapat dijalin sampai kapanpun.

Selasa, 04 Agustus 2009

Perjalanan ke Gontor Putri I


Gontor Putri 2 Mantingan

Alhamdulillah... pada hari Sabtu tanggal 18 Rajab 1430 Hijriah, 11 Juli 2009 sore, Aku dan Anakku Ukhtifa Hanifa telah tiba di Pondok Modern Darussalam Gontor Putri 2 di Sambirejo, Mantingan, Ngawi, Jatim dengan tidak ada kendala perjalanan dari Long Ikis, Paser, Kaltim.

Setelah malamnya mendapat penjelasan dari Pimpinan Pondok, malam itu juga kami selesaikan persyaratan administrasi pendaftaran.
Maha besar Allah... telah engkau berikan hidayah yang begitu besar kepada Putriku Ukhtifa Hanifa, Alhamdullilah ... akhrinya hari senin tanggal 13 Juli 2009 putriku Ukhtifa Hanifa masuk asrama Rayon Istambul kamar 3 di Pondok Modern Darussalam Gontor 2, Sambirejo, Mantingan, Ngawi.


Maha besar Allah... kebahagiaanku dan perasaan yang haru ... pada hari itu tidak dapat ku ungkapkan... dengan apa yang saya lihat dan rasakan betapa berat pengorbananmu nduk... !, bangun tengah malam untuk melaksanakan aktivitas-aktivitas yang telah diembankan di pundakmu hingga malam itu kembali tiba.
Jam 03.30 Bangun tidur
Jam 03.30 - 03.45 Persiapan Sholat Tahajud dan Subuh
Jam 30.45 - 04.00 Sholat Tahajud
Jam 04.00 - 04.45 Mengaji Al-Qur'an dan Sholat Subuh
Jam 04.45 - 05.15 Muhadtsah/Mengaji Pagi
Jam 05.15 - 06.30 Makan pagi dan MCK
Jam 06.30 - 06.55 Persiapan masuk kelas
Jam 06.55 - 08.30 Masuk kelas
Jam 08.30 - 09.00 Sholat Dhuha dan Istirahat
Jam 09.00 - 10.30 Masuk kelas
Jam 10.30 - 10.55 Istirahat
Jam 10.55 - 12.15 Masuk Kelas
Jam 12.15 - 12.30 Persiapan Sholat Dhuhur
Jam 12.30 - 13.00 Sholat Dzuhur
Jam 13.00 - 13.45 Makan Siang
Jam 13.45 - 14.45 Sekolah Sore
Jam 14.45 - 15.00 Persiapan Sholat Ashar
Jam 15.00 - 15.45 Sholat Ashar dan membaca Ma'tsurat
Jam 15.45 - 17.00 MCK dan istirahat
Jam 17.00 - 18.30 Membaca Al-Qura'an dan Sholat Maghrib
Jam 18.30 - 19.00 Agenda Ba'da Maghrib
Jam 19.00 - 19.30 Makan malam
Jam 19.30 - 19.45 Sholat Isya'
Jam 19.45 - 21.30 Belajar malam
Jam 21.30 - 22.00 Istirahat
Jam 22.00 Tidur

Namun Yakinlah nduk.... jika engkau ikhlas dan tawakal, niscahya engkau akan menemukan kehidupan baru yang Insya Allah tidak ada di dunia lain baik sekarang maupun yang akan datang, yakinlah itu !.


Pada hari-hari minggu pertama terus kuberikan motivasi dan semangat kepada Putriku dengan harapan mentalnya jangan sampai down, jika kulihat dan kuperhatikan betapa banyak calon santriwati yang akhirnya kembali pulang ke rumah dengan kekecewaan orang tuanya, setelah mengorbankan moril dan materiil yang tidak sedikit.

Setelah menginjak minggu kedua menjelang ku tinggal pulang ke Kaltim..., ku sampaikan kepadanya " Beberapa hari lagi Bapak akan pulang ke Kaltim Nduk ... ", Maha besar Allah..., Alhamdulillah jawaban yang begitu yakin engkau berikan ; " Tidak apa-apa Pak... ", sehingga dengan rencana kepulangan ku yang direncanakan hari Kamis 23 Juli 2009 jam 02.00 wib, jadi ku majukan menjadi hari Rabu 22 Juli 2009 jam 09.00 wib, menuju Surabaya, hingga Jumat 24 Juli 2009 aku terbang kembali ke Kaltim.

Dengan tidak henti-hentinya Bapak selalu berdoa untukmu, memohon kepada Allah SWT. agar engkau diberikan kekuatan lahir dan bathin serta dan hidayah yang akhirnya dapat diterima di Gontor Putri I... dijauhkan dari wabah penyakit dan janganlah diberikan cobaan yang berat... Amiin... Ya ... Robbal Alamiin.